“Bismillah. Dengan semakin dibutuhkannya pendidikan yang sesuai dengan pemahaman salaful ummah dan di atas manhaj para sahabat, maka Pondok Pesantren Baitul Qur’an di bawah payung hukum Yayasan Baitul Qur’an Al Islami Tebo, sedang melakukan pembangunan pondok dari tanggal 1 Oktober 2021. Sekarang sedang persiapan cor dak lantai satu.
Dan selama ini masih mendapat air untuk kebutuhan pembangunan dari rumah sebelah pondok. Untuk itu kami sangat membutuhkan pembuatan sumur tersebut. Semoga Allah mudahkan kami pihak pondok mendapat bantuan pembuatan sumur beserta perlengkapan lainnya dari para muhsinin. Semoga Allah jadikan pahala jariyah hingga kiamat kelak. Jazakumullahu khairan.”
Demikian yang disampaikan oleh pimpinan pondok dalam proposal yang diajukan ke Muslim Berbagi. Sumur akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan mandi, WC, dapur umum, dan stok air tanki atas. Adapun jumlah perkiraan yang memanfaatkannya ada sekitar 600 jiwa.
Alhamdulillah terkumpul donasi untuk pembangunan sumur tersebut sejumlah Rp24.250.000 dan telah kami salurkan ke pihak pondok pada 18 Februari lalu.
Jazakumullahu khairan kepada segenap donatur, semoga menjadi amal jariyah..
Penggunaan donasi antara lain untuk biaya:
1. Upah pembuatan sumur bor 40 meter
2. Pompa air vertikal booster SHIMIZU SPG 20-321 (atau yang setara)
3. 10 pipa pvc 4 inch kelas D merk POWER untuk sumur
4. 10 pipa pvc diameter 1 inch untuk sedot mesin air
5. 5 unit tandon/tower air kapasitas 1m³
6. 8 pipa pvc diameter 1″ dari mesin ke tanki air
7. 30 meter kabel NYM
8. 2 kaleng lem pvc
9. 1 unit sensor radar tanki atas


Bagi yang ingin bergabung menjadi donatur Muslim Berbagi, donasi dapat disalurkan melalui Rekening Yayasan Muslim Berbagi.