• Penyaluran donasi Desember 2020
Donasi wakaf ponpes kali ini disalurkan untuk andil pembangunan TPQ Nurul Iman di Dusun Jelantik, Kecamatan Kayangan, Lombok Utara. Kondisi bangunan yang akan digunakan anak-anak belajar Al-Qur’an ini sekarang baru sampai tahap selesai pembangunan atap dan tiang-tiang penyangga, belum ada dinding dan pintu-pintu.
Alhamdulillah masuk donasi dari para muhsinin Muslim Berbagi sebesar Rp15.000.000,00 untuk menyelesaikan pembangunan. Insyaallah adik-adik ini sebentar lagi akan punya TPQ.
Semoga setiap huruf yang dibaca menjadi amal jariyah kita semua walaupun kita sudah meninggal nantinya..
Data penyaluran donasi:
– Kategori program: Wakaf Ponpes Muslim Berbagi
– Tanggal penyaluran: 31 Desember 2020
– Jumlah disalurkan: Rp15.000.000,00
– Penerima donasi: TPQ Nurul Iman, Kayangan, Lombok Utara

Salurkan donasi Anda untuk “Wakaf Masjid-Ponpes -Sumur” melalui:
BNI Syariah 0678293461 a/n Yayasan Muslim Berbagi
Mari ajak saudara Anda untuk bergabung di Program Wakaf Masjid-Ponpes-Sumur Yayasan Muslim Berbagi. Donasi yang masuk insyaallah akan disalurkan untuk membangun masjid, pondok pesantren dan sumur. Membangun masjid, pondok pesantren dan sumur insyaallah termasuk amal jariyah yang pahalanya terus mengalir walaupun kita telah meninggal dunia.
Nabi sallallahu’alaihi wa sallam bersabda:
مَنْ دَلَّ عَلَى خَيْرٍ فَلَهُ مِثْلُ أَجْرِ فَاعِلِهِ
Barangsiapa yang menunjukkan kepada kebaikan, maka ia (orang yang menunjukkannya) akan mendapat pahala seperti orang yang melakukannya. [HR Muslim, 3509]
Bagi yang ingin bergabung menjadi Mushinin Muslim Berbagi, donasi bisa disalurkan melalui Rekening Yayasan Muslim Berbagi. Silahkan klik link Rekening Yayasan Muslim Berbagi untuk melihat info lengkap rekening.
Lihat: Laporan Penyaluran Donasi Tahun 2020
https://muslimberbagi.com/ikutdonasi/