Wakaf Qur’an Muslim Berbagi pada April 2023 ini menyalurkan donasi untuk pengadaan Al-Qur’an bagi Ponpes Hamalatul Quran, Karawang. Jumlah yang kami kirimkan 180 eksemplar mushaf, mengikuti jumlah penambahan santri setiap tahun ajaran baru, sesuai informasi yang disampaikan oleh perwakilan pondok.
Kami sampaikan jazakumullahu khairan kepada para donatur dan juga kepada pengurus Ponpes Hamalatul Quran. Semoga wakaf tersebut menjadi amal jariyah dan menjadi pemberat timbangan amal kebaikan kelak..
Bagi yang ingin bergabung menjadi donatur Muslim Berbagi, donasi dapat disalurkan melalui Rekening Yayasan Muslim Berbagi.